Berita TerkiniSitus Bola

10 Transfer Pemain Termahal Premier League 2023/2024

10 Transfer Pemain Termahal Premier League 2023/2024

10 transfer pemain termahal Premier League 2023/2024 yang sudah dipastikan sejauh ini. Dalam artikel yang kami rangkum kepindahan sejumlah pemain sudah memberikan warna tersendiri pada bursa transfer Liga Inggris pada akhir Juni 2023. Premier League sudah dikenal sebagai salah satu liga terbaik di dunia, bahkan sudah di akui dunia atau mancanegara disebut ajang sepak bola nomor satu. Bicara soal prestasi. Wajar saja kalau bursa transfer musim panas di Liga inggris selalu lebih menarik.

Manchester City masih bakal menjadi sebagai juara bertahan, tetapi pada musim yang baru tidak mudah tim asuhan Pep Guardiola tidak lah mudah. Karena Tim papan atas lainnya seperti Manchester United, Arsenal, Liverpool, Tottenham Hotspur hingga Chelsea kini berambisi memutus dominasi City. Tim-tim atas liga inggris lainnya kini bergeriyal mencari amunisi baru, untuk menambah daya tempur mereka masing-masing. Bahkan sudah beberapa klub yang sudah resmi menggaet pemain anyar di awal musim panas transfer ini.

10 Transfer Pemain Termahal Premier League 2023/2024

  1. Dminik Szoboszlai (RB Leipzig – Liverpool, 70Juta Euro): Liverpool mengumumkan perekrutan Dominik Szoboszlai dari RB Leipzig Minggu (2/7/2023). The Reds dengan cepat mengamankan kesepakatan sehari sebelumnya. Liverpool berkenan membayar klausul pelepasan yang ada di dalam kontrak pemain muda berusia 22 tahun tersebut dengan nominalnya mencapai 70 juta Euro. Tutur Dominik, saya sangat senang bergabung dengan klub Top yang penuh dengan sejarah dari laman resmi Liverpool.
  2. Kai Havertz (Chelsea – Arsenal, 70 Juta Euro): Arsenal mengumumkan transfer musim panas dengan datangnya Kai Havertz dari Chelsea pada Kamis (29/06/2023) dini hari WIB. Banderol Havertz mencapai 70 juta Euro, kedatangan Kai Havertz disambut dengan semringah oleh Mikel Arteta. Pasalnya Kai dinilainya sebagai pemain luar biasa dan akan bisa memberikan banyak hal bagi Arsenal.
  3. Christopher Nkunku (RB Leipzig – Chelsea, 65 Juta Euro): Kepindahan Christopher Nkunku ke Chelsea sudah lama disepakati. Bahkan ketika bursa transfer musim dingin 2023 belum dibuka, Chelsea dan RB Leipzig sepakat terkait penjualan. Kedua tim sepakat untuk melangsungkan transfer di akhir musim 2022/2023. Leipzig saat itu masih memerlukan tenaga Nkunku untuk menjaga posisi di klasemen Bundesliga.
  4. James Maddison (Leicester City – Tottenham, 46,3 Juta Euro): Tottenham merogoh kocek yang terbilang murah untuk mendatangkan James Maddison dari Leicester City. Mahar transfernya mencapai 46,3 juta Euro, padahal harga pasarannya mencapai 60 juta Euro. Leicester sendiri memang tidak berdaya untuk mempertahankan pemain bintangnya itu. Selain karena mereka terdegradasi, penjualan Maddison dibutuhkan untuk mendanai aktivitas transfer klub. Belum lagi kontrak Maddison yang hanya tinggal satu tahun. Pemain berusia 26 tahun itu enggan memperpanjang kontraknya, sehingga The Foxes memilih menjualnya sekarang dengan harga murah.
  5. Alexis Mac Allister (Brighton – Liverpool, 42 Juta Euro): Perburuan gelandang baru Liverpool akhirnya membuahkan hasil. Mereka mengumumkan telah memboyong Alexis Mac Allister dari Brighton, Kamis (08/06/2023) sore WIB. Liverpool tak menyebut berapa harga Mac Allister. Tapi sebelumnya ada kabar bahwa The Reds menebusnya dengan harga 35 juta poundsterling atau setara kurang lebih 42 juta euro. Musim lalu ia tercatat tampil dalam 35 pertandingan Brighton di Premier League dan menyumbang 10 gol. Berkat kontribusinya, The Seagulls dapat finis di posisi keenam di Premier League 2022/2023 dan membawanya ke zona Eropa.
  6. Pedro Porro (Sporting Lisbon – Tottenham, 40 Juta Euro): Pedro Porro sudah bergabung dengan Tottenham sejak Januari 2023 lalu. Kala itu ia direkrut dari Sporting Lisbon dengan status pinjaman hingga akhir musim. Dalam kesepakatan, disebutkan bahwa Tottenham wajib mempermanenkan status Porro di musim panas ini. Kini, mereka pun membayar biaya transfer mencapai 40 juta euro kepada Sporting. Selama paruh kedua musim lalu, Pedro Porro tercatat bermain sebanyak 17 kali bersama Tottenham dengan menyumbang tiga gol.
  7. Nicolas Jackson (Villarreal – Chelsea, 37 Juta Euro): Raksasa Premier League, Chelsea akhirnya meresmikan perekrutan penyerang Nicolas Jackson dari klub La Liga, Villarreal. Jackson bakal menjadi andalan baru di lini depan Chelsea. Lewat laman resmi mereka, Chelsea menyatakan bahwa Nicolas Jackson telah sepakat meneken kontrak berdurasi hingga delapan tahun, alias hingga 30 Juni 2031 mendatang. Sementara itu, Chelsea dikabarkan merogoh kocek senilai 37 juta euro atau setara dengan kurang lebih 607 miliar rupiah untuk memboyong Nicolas Jackson dari Villarreal.
  8. Joao Pedro (Watford – Brighton, 34,20 Juta Euro): Pada 5 Mei 2023 lalu, Brighton mengumumkan perekrutan striker muda Joao Pedro dari klub Championship, Watford. Brighton rela merogoh kocek senilai 30 juta poundsterling atau setara dengan 34,20 juta euro demi menggaet Joao Pedro. Ini menjadi rekor pembelian termahal klub. Joao Pedro sudah berseragam Watford sejak Januari 2020 lalu. Ia pun sempat mencicipi pengalaman bermain di Premier League bersama The Hornets.
  9. Dejan Kulusevski (Juventus – Tottenham, 30 Juta Euro): Tottenham meminjam Kulusevski dari Juventus pada Januari 2022. Pemain sayap berusia 23 tahun tersebut dipinjam dengan durasi selama 18 bulan atau sampai akhir musim 2022/2023. Kulusevski menunjukkan performa yang cukup apik bersama Tottenham. Dia berhasil mencetak tujuh gol dalam 57 pertandingan di semua kompetisi. Masa peminjaman Kulusevski bersama Tottenham akan berakhir pada 30 Juni 2023. Namun, mantan pemain Parma tersebut akan tetap berada di London lebih lama lagi. Tottenham menyatakan bahwa status Kulusevski telah dipermanenkan. Dia meneken kontrak baru bersama Spurs hingga 2028 mendatang. Juventus mengumumkan kalau kepindahan Kulusevski memakan biaya sebesar 30 juta euro. Spurs akan menyelesaikan pembayarannya selama enam tahun.
  10. Mateo Kovacic (Chelsea – Manchester City, 29,1 Juta Euro): Manchester City akhirnya mengumumkan transfer Mateo Kovacic secara resmi. Kedatangan Kovacic sekaligus jadi transfer resmi pertama Man City musim panas ini. Tepat pada 00.00 WIB, Rabu (28/6/2023) dini hari, akun media sosial Man City secara serempak mengunggah video sambutan kedatangan Mateo Kovacic. Berita transfer Kovacic memang sudah ditunggu-tunggu beberapa hari terakhir, tapi baru ini akhirnya Man City mengonfirmasi. Kovacic direkrut langsung dari Chelsea, rival Man City di Premier League.

Transfer-transfer ini menunjukkan betapa kompetitifnya Premier League dan ambisi klub-klubnya untuk meraih sukses. Setiap klub berusaha menguatkan skuad mereka dengan pemain-pemain berbakat, baik dari dalam negeri maupun luar negeri. Perubahan ini memberikan harapan baru bagi para penggemar dan memperkaya persaingan dalam liga tertinggi Inggris.

Dengan transfer pemain termahal Premier League 2023/2024 ini, klub-klub di Inggris telah menunjukkan komitmennya untuk tampil lebih baik dan bersaing di level internasional. Kehadiran para pemain bintang ini akan menambah daya tarik kompetisi dan memberikan hiburan yang lebih baik bagi para penggemar sepak bola.

Itulah sepuluh transfer pemain termahal Premier League musim ini yang menjadi sorotan publik. Setiap transfer ini memiliki cerita dan harapan masing-masing. Kita tunggu bagaimana mereka akan beradaptasi dan memberikan kontribusi bagi klub-klub barunya. Mari kita saksikan dan nikmati perubahan menarik dalam sepak bola Inggris.

Acara Tebak Skor

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *